PPK Kecamatan Luragung Gencar Sosialisasikan Pilkada 2024 Lewat Program “Nyaba Pamuda – Pamudi”

Diamtermerah – Kuningan, 21 Oktober 2024 – Menyongsong Pilkada serentak 2024, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Luragung terus menggencarkan sosialisasi dengan program “Nyaba Pamuda – Pamudi”. Program ini mengedepankan pendekatan langsung ke desa-desa di Kecamatan Luragung untuk berdialog dan berdiskusi dengan para pemilih pemula, khususnya kalangan pemuda dan pemudi.

Bayu Dwi Supriatna, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM (SOSDIKLIH & SDM) PPK Luragung, menyatakan bahwa program ini bertujuan meningkatkan partisipasi pemilih di kalangan muda. “Melalui program ini, kami berharap para pemilih pemula lebih mengenal proses Pilkada, termasuk calon-calon Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati yang akan maju pada Pilkada 2024. Kami ingin mereka merasa penting untuk menggunakan hak pilihnya dengan datang ke TPS,” jelas Bayu.

Sosialisasi dilakukan dengan metode interaktif, yakni dengan mengajak pemuda-pemudi untuk berdialog dan bertukar pendapat mengenai Pilkada. PPK Luragung bekerja sama dengan Panitia Pemungutan Suara (PPS) di setiap desa di Kecamatan Luragung dalam menjalankan program ini. Bayu menekankan bahwa pihaknya terus bahu-membahu dengan PPS untuk memastikan informasi terkait Pilkada 2024 tersampaikan dengan jelas dan mudah dipahami.

“Kami ingin menciptakan suasana yang nyaman bagi para pemilih pemula untuk bertanya dan berpartisipasi aktif dalam pemilihan ini. Harapannya, partisipasi pemilih di Kecamatan Luragung dapat meningkat secara signifikan,” tambah Bayu.

Dengan adanya program “Nyaba Pamuda – Pamudi”, PPK Luragung berharap antusiasme pemilih, khususnya pemilih pemula, terus tumbuh hingga hari pencoblosan pada Pilkada 2024 mendatang. Sosialisasi ini juga bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam mengenai pentingnya peran serta masyarakat dalam menentukan masa depan daerahnya melalui proses demokrasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *